PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI

Teknik industri adalah cabang teknik yang fokus pada peningkatan efisiensi dan kualitas melalui perancangan dan pengelolaan sistem, dengan cara optimisasi, manajemen rantai pasokan, dan analisis data untuk mengurangi biaya dan pemborosan)

Yusnawati, S.T., MT.

Koordinator Program Studi Teknik Industri

Sambutan

Selamat datang di Program Studi Teknik Industri Universitas Samudra. Kami mendidik Anda untuk menjadi problem solver yang handal, mampu merancang, meningkatkan, dan mengoptimalkan sistem terintegrasi yang kompleks, dengan menggabungkan teknik, manajemen, dan teknologi untuk menciptakan solusi efisien dan berkelanjutan di berbagai industri.

Teknik Industri berkaitan dengan perancangan, perbaikan, dan instalasi sistem terpadu yang terdiri dari manusia, bahan, informasi, peralatan, dan energi yang memanfaatkan pengetahuan dan keterampilan khusus dalam ilmu matematika, fisika, dan sosial bersama dengan prinsip dan metode analisis dan desain teknik untuk menentukan, memprediksi, dan mengevaluasi hasil yang akan diperoleh dari sistem tersebut.

Di era globalisasi dan persaingan industri yang semakin ketat, peran teknik industri sangat penting dalam meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan kualitas suatu organisasi atau perusahaan. Program Studi Teknik Industri Universitas Samudra menyediakan kurikulum yang relevan dan adaptif, fasilitas yang memadai, dosen yang berkualitas di bidangnya (mereka akan membimbing anda dalam mengembangkan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan), jaringan industri yang luas, dan lingkungan akademik yang kondusif.

Lulusan Program Studi Teknik Industri Universitas Samudra memiliki prospek karir yang luas di berbagai sektor industri, antara lain Industri Manufaktur, Industri Jasa, Logistik dan Rantai Pasok, Konsultasi Manajemen, dan entrepreneur. Kami mengundang Anda untuk bergabung bersama kami di Program Studi Teknik Industri Universitas Samudra. Bersama-sama, kita akan meraih kesuksesan di bidang teknik industri dan mampu bersaing di pasar global.)

  • All Posts
  • Berita
Selengkapnya

End of Content.

Nilai Akreditasi

Penentuan program studi berkualitas, ternyata tidak bisa serta merta disematkan begitu saja. Butuh indikator khusus yang bisa menjadi penentu apakah perguruan tinggi tersebut memiliki kualitas yang mumpuni atau tidak.  Salah satu indikator perguruan tinggi yang berkualitas bisa dilihat dari perolehan nilai akreditasinya. Tertera dalam pasal 55 UU No.12 Tahun 2012 tentang pendidikan tinggi, sebuah program studi dengan akreditasi unggul maupun internasional maka bisa merepresentasikan kualitas dari perguruan tinggi tersebut.

Prodi Teknik Industri Universitas Samudra Langsa memiliki Akreditas Baik Sekali

VIDEO